Boneka Katun mengawali January 2015


Akhir tahun 2014 lalu ternyata respon terhadap boneka katun buatan kami Alhamdulillah cukup menggembirakan. Awalnya kami hanya berniat memberi alternatif pilihan kepada pembeli boneka kami , bahwa kami juga mempunyai seri boneka yang terbuat dari katun disamping yang terbuat dari bahan microflleece, ternyata kami mendapat masukan dari beberapa pihak salah satunya organisasi yg peduli anak-anak penderita kangker di Indonesia mengatakan bahwa anak-anak penderita kanker hanya boleh diberi boneka yang bukan dari bahan berbulu salah satunya dari katun, mereka menghindarkan bahan berbulu karena akan merangsang reaksi alergi yg akan memperparah penyakit yang dideritanya. Syukurlah masukan ini memberi ilmu tambahan bagi kami perlunya menyediakan boneka katun juga, disamping boneka dengan bahan yang lain.


Saya berusaha menambah desain boneka-boneka katun agar banyak alternatif pilihan, diantaranya gajah, stegosaurus, wolf, rumah dan boneka anak perempuan yg terbuat dari full katun..bahkan rambutnya juga.

Ini adalah Stegosaurus terbaru yang kami buat, agar anak lelaki andapun bisa ikut bermain dan berimajinasi dengan boneka kami ^_^

Boneka beruang katun kecil yang sederhana ini ternyata disukai para bayi ^_^ info ini kami peroleh dari seorang customer kami yg menyampaikan dia harus membeli boneka cadangan agar boneka beruangnya bisa bergantian dicuci. karena bayinya suka mengigit-gigit bonekanya hihihi, Tentu kami mebuatnya dari bahan katun dengan isian dakron/silikon berkwalitas agar bisa dicuci, muka kami lukis dengan spidol khusus kain sehingga tidak luntur saat dicuci. Oya Mom sebaiknya anda mencuci dulu ya boneka yang akan diberikan ke bayi untuk digigit-gigit, Tentu mencucinya dengan tangan agar boneka tetap awet dan keringkan dengan pengering mesin cuci jika ada.

 Oya cek stocknya di FP kami Tsabita Boneka&Puppet atau hubungi kami melalui SMS/WA di 08129597095 (text only) . Boneka katun ini bisa anda adopsi selama tersedia stocknya ^_^

Komentar

Nancy Duma mengatakan…
Apakah boneka katun ini bisa dimainkan seperti muppet/boneka tangan?
Tsabita Boneka mengatakan…
ga mbak , ini boneka mbak, ini boneka peluk bukan boneka tangan